, ,

Prodi D4 TRKBG gelar workshop bersama Citicon tentang “Lightweight Construction Materials”

Workshop sekaliagus kuliah tamu D4 Teknologi Rekayasa Konstruksi Bangunan Gedung (TRKBG) yang dilaksanakan di Gedung Agrotechnopark Jubung pada tanggal 10 Oktober 2023 berlangsung dengan lancar dan sukses.

Kegiatan workshop dimulai oleh MC Alika di awali menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Hymne Universitas Jember dan Mars Sipil dilanjutkan doa bersama. Setelah itu, sambutan diberikan oleh Kaprodi D4 Teknologi Rekayasa Konstruksi Bangunan Gedung, Ir. Dwi Nurtanto S.T., M.T. sekaligus membuka acara workshop. Dalam sambutan dan pembukaan, Kaprodi D4 Teknologi Rekayasa Konstruksi Bangunan Gedung memotivasi para Mahasiswa D4 untuk memanfaatkan waktu dalam kegiatan tersebut sebaik-baiknya sebagai salah satu pembelajaran untuk meningkatkan pengetahuan dunia kerja dan industri sekaligus praktek tentang teknologi pracetak khususnya tentang Lightweight Construction Materials.

Selajutnya Materi disampaikan oleh Dini Fitri Sari selaku Product Development Manager PT. Citicon Nusantara Industries. Beliau menyampaikan materi dengan tema Lightweight Construction Materials dengan moderator Rino Dwisadi, S.T., M.Eng.

Beliau memberikan penjelasan tentang Lightweight Construction Materials merupakankelompok material bangunan modern yang sudah memperhatikan Pembangunan berkelajutan, yang mempertimbangkan sisi ringan, praktis dan efisien pada produk-produk material bangunannya. Dengan tujuan untuk Pembangunan yang berkelajutan, lebih ramah lingkungan dan lebih tahan terhadap gempa.

Pemateri juga menjelaskan bagaimana tatacara penggunaan dan penerapannya dalam menggunakan bahan beton pracetak dalam hal ini bata ringan kepada para Mahasiswa peserta workshop, kemudian di ikuti semua peserta workshop dengan cara pembagian kelompok praktek.

Acara workshop juga disiarkan secara langsung di channel official  Youtube D4 TRKBG dan dapat disaksikan kembali pada link berikut: